Monday, March 19, 2012

"Ya" - be positive

Kebetulan Jumat malam ada film Yes Man di salah satu tv swasta. Film ini dimainkan oleh Jim Carey dan Zooey Deschanel. Dalam film ini diceritakan tentang Carl Allen (Jim Carey) seorang karyawan di suatu bank yang menutup diri sejak perceraiannya. Menjauhi ajakan teman-temannya atau apapun juga. 
Sampai akhirnya dia diajak untuk mengikuti seminar "Yes", dimana dia membuat perjanjian dengan dirinya sendiri untuk selalu meng-iya-kan semua penawaran yang ditujukan padanya.
Semua tawaran yang datang selalu dijawab YA oleh Carl, mulai dari belajar bahasa korea, belajar mengemudikan pesawat, datang ke pesta rekan sekantornya yang aneh, belajar gitar bahkan membuat pesta pertunangan untuk temannya. Meski sebagian dilakukan dengan terpaksa, Carl tidak sekedar melakukannya tetapi mulai menyukainya. Carl berubah dari Carl yang negative menjadi Carl yang positif. Lama kelamaan apa yang pernah dilakukan ternyata membawa manfaat buat dirinya maupun orang lain.

Dari film ini kita belajar untuk tidak menutup diri akan hal-hal yang baru. Meskipun pernah jatuh dan merasakan sakit, hal itu tidak boleh menjadikan kita menjadi seorang yang tertutup sampai akhirnya menjadi orang yang negatif. Memang tidak harus seekstrim yang dilakukan Carl, tetapi saat kita sedih, jatuh, sakit, justru harus semakin dekat dengan keluarga, maupun teman-teman karena merekalah orang-orang yang selalu ada buat kita disaat kita di atas maupun saat kita terpuruk. 
Selain itu kita bisa juga melakukan kegiatan-kegiatan baru, yang sebelumnya mungkin tidak terpikir untuk kita lakukan. 
Segala hal yang positif pasti akan membuahkan hasil yang positif pula.

So try to be positif..... belajar bareng yuukk... 


*yang belum pernah nonton filmnya..tonton deh..meski konyol ala jim carey tapi banyak nilai positifnya

No comments:

Post a Comment

what do you think?